15 Desember 2009
Tips Merawat LCD Ponsel
LCD merupakan salah satu piranti penting pada ponsel. Untuk itu, kita juga perlu merawatnya dengan teliti. Berikut tips praktis merawat LCD:
Biasanya setiap ponsel yang telah melewati masa dua tahun pemakaian akan mengalami gangguan pada mulai melemahnya daya pada LCD. Jika demikian datanglah ke service resmi dan gantilah contact LCD-nya. Nah, berikut beberapa tips merawat LCD agar LCD Anda tetap awet dan tahan lama.
• Jangan terlalu sering terkena guncangan, jika dibiarkan lama-kelamaan contact LCD akan mengalami kerusakan.
• Jangan tertekan atau ditekan. Ini merupakan anjuran penting karena jika sampai tetekan layar LCD akan mengeluarkan cairannya dan dijamin gambar tidak akan keluar.
• Jangan terlalu lama tekena sinar matahari langsung, ini dapat mengurangi kinerja kualitas kristal pada LCD.
• Jangan sering berada pada suhu dingin, sebab lagi-lagi kinerja LCD akan terganggu.
• Pilihlah casing yang pas, untuk casing orisinil sih tidak masalah, yang perlu diperhatikan jika membeli casing yang aspal (asli tapi palsu)
• Hati-hati dengan jarak kaca casing dengan LCD di dalam, sebaiknya jangan terlalu dekat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar